Super Detail! Patung Cantik Ini Ternyata Terbuat Dari Kue lho

INSPIRASI TIME - Dikutip dari China Daily, Gbtimes.com, dan Scmp.com, patissier asal China bernama Zhou Yi yang lebih dikenal dengan sebutan "Sugar King", memenangkan tiga medali emas dan dua medali perunggu di Kompetisi Kue Internasional tahun lalu.


Kue buatan Zhou Yi pasti akan membuatmu ternganga. Karena Zhou Yi dapat membentuk fondant ke segala bentuk yang tidak dapat kamu bayangkan. Namun Zhou Yi lebih memfokuskan untuk menampilkan unsur-unsur budaya dan seni tradisional Tiongkok dengan hasil buah tangannya.

Kaisar wanita pertama dan satu-satunya di China menjadi inspirasi Zhou Yi


Dalam Kompetisi Kue Internasional tersebut, patung Wu Zetian, kaisar wanita pertama dan satu-satunya, menarik perhatian para pengunjung. Patung yang dapat dimakan dan dibuat oleh Zhou Yi sangatlah detil hingga mereka bisa menghitung bulu mata Wu Zetian.

Zhou Yi menghabiskan sebagian besar masa mudanya untuk mempelajari bagaimana cara membuat model dari fondant. Ia memilih fondant sebagai bahan utama dari hasil karyanya. Karena fondant sangat mudah digunakan dan dibentuk.


Detail yang menakjubkan dari patung hasil karya Zhou Yi ini alasannya menjadi pemenang di kompetisi


Karya seni yang menakjubkan tentu saja tidak diciptakan dengan mudah, dekorasi fondant yang dibuat Zhou Yi diciptakan melalui proses trial dan error yang lama. Beberapa bagian dari dekorasi kue yang Zhou yi dan timnya ciptakan untuk Kompetisi Kue Internasional harus dibuat hingga delapan kali. Karena tidak sesuai dengan yang ia inginkan.

Tetapi tentunya semua jerih payak Zhou Yi dan timnya berhasil merebut beberapa medali emas dan tembaga.


Tidak hanya patung Wu Zetian, Zhou Yi dan tim membuat beberapa patung lain yang patut diacungi jempol juga

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.