6 Cara Mudah Untuk Mengecilkan Perut

INSPIRASI TIME - Memiliki perut yang rata adalah keinginan setiap wanita dan juga pria. Perut yang kencang dan indah adalah perut yang bebas dari lemak. Untuk mendapatkannya harus menyingkirkan lemaknya terlebih dahulu baru dapat mendapatkan perut yang ideal. 


Perut yang rata akan membuat tampilat lebih maksimal dan dapat menambah rasa percaya diri. Tentunya untuk mendapatkannya lebih baik dilakukan secara alami daripada bergantung pada obat-obatan. Untuk mendapatkan perut yang rata dan ideal secara alami dapat dilakukan dengan cara berolahraga dan dengan melakukan gerakan-gerakan yang dapat mengecilkan perut. Agar lebih tau cara mengecilkan perut secara alami dan sehat, berikut adalah Cara Mudah Dan Sehat Untuk Mengecilkan Perut:

1. Jogging
Jogging adalah cara yang mudah untuk mengecilkan perut. Manfaat melakukan jogging adalah dapat membakar kalori tubuh dan dapat meningkatkan metabolisme. Untuk mendapatkan perut yang rata sistem metabolisme tubuh harus bekerja dengan baik karena dapat menghilangkan lemak-lemak yang menumpuk terutama dibagian perut.

2. Berenang
Selain untuk berekreasi, berenang ternyata juga dapat mengecilkan perut. Gerakan berenang dapat menarik otot perut sehingga dapat membuat perut menjadi rata. Tentunya jika ingin mendapatkan perut yang rata dengan cara ini harus melakukannya dengan rutin.

3. Sit Up
Sit Up adalah olahraga yang cocok untuk mengecilkan perut dan mudah dilakukan dimana saja tanpa bantuan alat-alat olahraga. Pada saat pertama kali melakukan sit up perut akan terasa sakit karena proses pembentukan otot, tetapi lama kelamaan jika dilakukan dengan rutin perut akan terbentuk dan lemak akan hilang dengan cepat. Selain Sit Up yang dapat membantu mengecilkan perut adalah back up, sikap lilin, vertical leg crunch, dan masih banyak lagi.

4. Dengan Jeruk Nipis
Jeruk nipis memilik kandungan vitamin C yang sangat tinggi. Kandungan pada vitamin C dapat digunakan di dalam tubuh maupun di luar tubuh. Untuk perawatan luar dapat menggunakan jeruk nipis dengan campuran kapur sirih dengan campuran minyak kayu putih. Dan untuk perawatan dalam jeruk nipis bisa digunakan untuk campuran dalam minuman teh maupun dicampur ke dalam segelas air putih hangat. Jeruk nipis juga banyak mengandung serat yang dapat membantu untuk mengecilkan perut.

5. Makanan yang Mengandung Lemak Baik
Tidak semua lemak memiliki sisi negatif dan tentunya kandungan lemak yang baik sangat dibutuhkan untuk tubuh. Makanan yang mengandung lemak yang baik seperti minyak zaitun, alpukat, buah kenari, dan lainnya dapat dikonsumsi untuk menyeimbangkan kadar lemak dalam tubuh dengan mengonsumsi secara rutin.

6. Bersepeda
Bersepeda adalah olahraga yang tidak terlalu berat dan tidak membutuhkan banyak tenaga namun sangat menyehatkan. Bersepeda dapat dilakukan dengan santai asalkan dilakukan secara rutin. Bersepeda selama 30 menit dapat membakar kalori sebanyak 300 kalori dan mampu membantu mengecilkan perut. Untuk itu, luangkan waktu di sore atau pagi hari untuk bersepeda secara teratur.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.